-->

Sereh Untuk Mengobati Masuk Angin Dan Batuk Secara Alami

Anda bisa memanfaatkan daun Sereh tidak hanya untuk mengobati masuk angin, tetapi juga untuk mengobati batuk secara alami.

Sereh sudah begitu dikenal ibu-ibu sebagai salah satu bumbu dapur yang sangat bermanfaat untuk menyedapkan berbagai masakan. Selain itu, Sereh juga sangat bermanfaat untuk mengobati berbagai macam penyakit. Mulai dari “penyakit ringan” semcam batuk karena masuk angin, sampai kepada “penyakit berat”, semacam penyakit kanker.

Untuk memanfaatkan sereh sebagai obat batuk alami, dapat dilakukan dengan membuat ramuan sebagai berikut :

1. Ramuan Sereh untuk mengobati masuk angin, pilek, dan hidung tersumbat

Bahan-bahan :
- Sereh = 5 batang
- Air = 6 gelas
Cara membuat ramuan :
- Siapkan sebuah wadah, masukkan air, masukkan batang sereh
- Rebus hingga berbau harum
- Hirup uap sereh ini selama kurang lebih 15 menit

2. Ramuan Sereh untuk mengobati batuk karena masuk angin

Bahan-bahan :
- Sereh = 1 batang
- Jahe = 1 ujung jari
- Kayu manis = ½ jari
- Cengkeh = 7 biji
- Kapulaga = 7 biji
- Garam = secukupnya
- Gula merah = secukupnya
- Air = 4 gelas

Cara membuat ramuan :
- Siapkan sebuah wadah perebus, lebih baik jika digunakan yang terbuat dari tanah
- Masukkan 4 gelas air
- Masukkan semua bahan di atas, kecuali garam dan gula merah
- Rebus semua bahan hingga mendidih
- Setelah mendidih, matikan api, turunkan
- Untuk menambah rasa, tambahkan garam dan gula merah secukupnya
- Minum dalam keadaan hangat

3. Ramuan Sereh untuk mengobati batuk karena flu

Bahan-bahan :
- Sereh = 5 gram
- Air = 1 gelas

Cara membuat ramuan :
- Siapkan sebuah wadah perebus, lebih baik jika digunakan yang terbuat dari tanah
- Masukkan 1 gelas air
- Sereh dicuci bersih, lalu dimemarkan
- Masukkan ke dalam wadah perebus
- Panaskan kurang lebih selama 15 menit
- Minum ramuan ini 2 kali sehari, pagi dan sore ½ gelas
Ramuan sereh ini, sangat baik untuk mengobati penyakit batuk diatas.

Lihat juga :

Anda mungkin menyukai postingan ini