-->

Lidah Buaya Untuk Mengatasi Rasa Gatal dan Alergi Kulit Secara Alami

Selama ini orang sudah begitu mengenal Lidah Buaya sebagai tanaman yang sangat baik untuk digunakan sebagai bahan perawatan rambut secara alami.
Pada perkembangan selanjutnya, tidak hanya sebagai bahan perawatan rambut, tanaman lidah buaya kemudian dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan lainnya, terutama untuk perawatan kulit dan wajah. Bahkan kemudian tanaman lidah buaya dapat diolah menjadi bahan pangan yang cukup menjanjikan.

Tapi tahukah anda, jika tanaman lidah buaya ini ternyata juga cukup ampuh untuk mengatasi rasa gatal secara alami.

Beberapa waktu lalu, entah karena disebabkan makanan atau terkena hewan kecil dari sawah, kulit mengalami gejala-gejala seperti alergi.
Kulit terasa gatal, panas, bentok-bentol bahkan hingga sampai memerah bagai kepiting rebus.
Udah pokoknya rasanya ingin digaruk terus.
Tetapi semakin digaruk makin tambah panas dan kemerahan.

Sialnya saat itu sedang tidak ada di rumah, karena kebetulan sedang bertandang ke rumah mertua.
Hari libur dan sudah cukup malam lagi. Sehingga pasti akan kesulitan untuk menemukan dokter atau apotik jaga untuk membeli obat.
Saking gatal dan panasnya, bahkan hingga berkali-kali terpaksa harus diguyur dengan air.
Maksudnya rasa sakitnya agar sedikit mereda. Tetapi ternyata rasa gatal dan panas tidak hilang juga.
Jadi bingung.

Tetapi untunglah adik ipar mempunyai ide yang cemerlang.
Katanya : ambil dan obati saja dengan lidah buaya.
Karena tidak tahan dengan sakitnya, meski saat itu sedang hujan maka tanpa pikir panjang langsung saja saya mengambil sebatang pohon lidah buaya yang kebetulan tumbuh di halaman tetangga.
Tentu saja setelah minta ijin kepada yang empunya.

Cara menggunakan lidah buaya Untuk Mengatasi Rasa Gatal dan Alergi Kulit Secara Alami

Kemudian dengan arahan adik ipar, saya gunakan lidah buaya untuk mengatasi rasa gatal yang sedang saya derita dengan cara berikut :
- Batang lidah buaya dicuci bersih dari sisa kotoran dan tanah
- Kulit luar dibelah hingga isi / daging lidah buaya terlihat cukup banyak
- Lalu isi / daging pohon lidah buaya ini dioles-oleskan secara merata pada bagian kulit yang terasa gatal, panas dan memerah.
- Tunggu reaksinya beberapa saat

Benar saja, setelah kulit diolesi dengan isi / daging lidah buaya, maka secara perlahan rasa panas dan gatal menjadi berangsur hilang. Kulit juga terasa lebih adem. Dan setelah itu kondisi kulit yang memerah juga berangsur-angsur memudar.
Dan Alhamdulillah setelah diulangi beberapa kali dengan diolesi menggunakan isi / daging lidah buaya, rasa gatal, panas dan kemerahan menjadi hilang.
Sangat mudah dan murah bukan ?
Jadi jika suatu saat anda mengalami hal yang serupa mungkin tidak ada salahnya untuk mencoba resep di atas.
Jangan lupa lihat juga :

Anda mungkin menyukai postingan ini