-->

Penyakit Umum Pada Bayi dan Anak Yang Bisa Diobati Dengan Kacang Hijau

Tentang khasiat kacang hijau, masyarakat di negeri kita sudah begitu mengenalnya.
Ada begitu banyak penyakit yang bisa diobati dengan menggunakan ramuan kacang hijau. Dan dengan nilai gizinya yang begitu tinggi, masyarakat umumnya mengambil kemanfaatannya dengan menjadikannya bahan pangan tambahan atau makanan suplemen.
Disamping secara umum kebanyakan dikonsumsi dan digunakan untuk mengobati orang dewasa, kacang hijau ternyata juga sangat bermanfaat untuk mengobati beberapa penyakit yang sering terjadi pada bayi dan anak.

Penyakit Umum Pada Bayi dan Anak Yang Bisa Diobati Dengan Kacang hijau diantaranya adalah :

● Ramuan kacang hijau untuk mengobati bayi yang demam

Untuk membuat ramuan kacang hijau guna mengobati demam pada bayi dapat dilakukan dengan cara berikut :
- Buat 1 gelas air rebusan kacang hijau
- Tambahkan 1 sendok makan madu
- Seteleh mendidih, dinginkan
- Berikan ramuan kacang hijau ini pada bayi yang demam, dengan menyuapinya sesendok demi sesendok.

● Ramuan kacang hijau untuk mengobati biang keringat anak

Sedangkan untuk membuat ramuan kacang hijau guna mengobati biang keringat pada anak dapat dilakukan dengan cara :
- 60 gram kacang hijau dijadikan bubuk
- Tambahkan 50 gram tanaman krokot,
- Rebus dengan air secukupnya.
- Setelah matang saring, lalu minumkan 3 kali sehari.

Lihat juga :

Anda mungkin menyukai postingan ini